Pelatihan Ekonomi Kreatif dan Pengembangan Produk Angkatan I dan II di BBPPM Yogyakarta.
Sleman, 14 November 2022, bertempat di Balai Besar Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi (BBPPM) Yogyakarta diselenggarakan pelatihan selama 4 hari, dari tanggal 14 – 17 November 2022. Pelatihan ini diikuti oleh 24 peserta dari wilayah Sukoharjo, 12 peserta dari wilayah Semarang dan 12 peserta dari wilayah Kendal. Peserta dibagi dalam 2 angkatan, yaitu angkatan satu 1 dengan peserta dari semarang dan Kendal dan angkatan II dari Sekoharjo. Peserta yang hadir terdiri dari unsur BumDesa, BumDesa Bersama dan UMKM.
Suratno yang akrab dipanggil Mbah Atmo merupakan perwakilan BUMdesa Tawang Weru Kabupaten Sukoharjo dengan UMKM yang bernama Mitra Sejahtera.
Dalam pidato pesan dan kesan menjelang ditutupnya kegiatan Mbah Atmo menyampaikan terima kasih atas kesempatan untuk mengikuti pelatihan. Semoga pelatihan ini masing-masing peserta mampu menerapkan ilmu yang luar biasa dan prospektif di dunia usaha masing-masing. Juga terimakasih sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah menjadikan kegiatan berlangsung dengan baik, antara lain Pemerintah Pusat yang dalam hal ini adalah Komisi V, khususnya Mas Jery selaku koordinator Tim Ahli Fraksi Gerindra yang telah memfasilitasi dan bekerjasama dengan Kementerian Desa dan Transmigrasi.

“Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi pengembangan BUMdes untuk memacu kreatifitas sehingga meningkat kapasitasnya. Diharapkan kedepan masih terdapat pelatihan dan pendampingan, sehingga tercipta kreatifitas dalam usaha,” imbuhnya.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini juga atas kerjasama antara Dinas PMD Sukoharjo, BBPPMYogyakarta dan stakeholder yang ada.
“Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi pengembangan BUMdes untuk memacu kreatifitas sehingga meningkat kapasitasnya. Diharapkan kedepan masih terdapat pelatihan dan pendampingan, sehingga tercipta kreatifitas dalam usaha,” imbuhnya.
Kegiatan Ekonomi Kreatif pagi ini dibuka oleh Kepala Pusat Balai Pelatihan Pegawai ASN, Dr. Drs. Mulyadin Malik, M. Si.,, CITA secara Daring. Hadir pula sebagai pemateri pertama yaitu Kabid Pemberdayaan Masyarakat Desa, Agung Sri Cahyadi.,SE.,M.Si. Pemateri pada pelatihan Ekonomi Kreatif ini akan di dampingi oleh 2 orang penggerak Swadaya Masyarakat (PSM) BBPPM Yogyakarta yaitu Yudan Istiawan, SP, MP dan Anwar Setiawan, S. Pt dan 1 orang pengajar eksternal yaitu Rinitawinata Hanum S. T., M. Eng.

Jadwal pelatihan ekonomi kreatif dan pengembangan produk angkatan II tahun 2022 ini berisi tentang
- Pengertian, ruang lingkup dan ragam pemasaran digital
- Orientasi program & pengantar RKTL (Rencana Kerja Tindak Lanjut)
- Pemasaran melalui sosial media
- Copywriting
- Digitalisasi usaha BUMDesa
- Ruang lingkup ekonomi kreatif dan pengembangan produk
- Regulasi ekonomi kreatif dan pengembangan produk
- Peranan BUMDesa dalam ekonomi kreatif dan pengembangan produk
- Peluang usaha BUMDesa di bidang ekonomi kreatif
- Pengembangan produk usaha BUMDesa
Artikel Terkait : Dari Parangjoro Menghadiri Pelatihan Ekonomi Kreatif dan Pengembangan Produk di Jogjakarta